WELCOME

TERIMA KASIH ATAS ANDA YANG MELIHAT BLOG SAYA SEMOGA BERMANFAAAT

yusuuf

yusuuf

Sabtu, 29 November 2014

TUGAS 3 B.INDONESIA 2 (CV DAN SURAT MENYURAT)



TUGAS 3 . B.INDONESIA 2

1. CURRICULLUM VITAE

1    pengertian cv
CV atau daftar riwayat hidup adalah dokumen yang memberikan gambaran mengenai pengalaman sesorang dan kualifikasi lainnya. Di beberapa negara, suatu CV biasanya merupakan hal utama yang dijumpai seorang majikan potensial tentang pencari kerja dan sering digunakan untuk menyaring aplikan (orang-orang yang melamar kerja secara daring) ketika mencari pekerjaan, biasanya dilanjutkan dengan wawancara.
Curriculum vitae adalah sebuah ekspresi Latin yang dapat menjadi longgar diterjemahkan sebagai perjalanan dalam hidup saya. Pada penggunaan sekarang,curriculum kurang ditandai sebagai sebuah kata serapan asing.
Bentuk jamak dari curriculum vitæ, dalam Bahasa Latin, terbentuk mengikuti aturan Latin dari tata bahasa sebagai curricula vitæ (yang berarti "perjalanan hidup") atau curricula vitarum (berarti "perjalanan hidup")— bukan curriculum vita (yang menurut tata bahasa tidak sesuai). The form vitæ adalah bentuk tunggal genitif darivita dan diterjemahkan sebagai "hidup". Meskipun demikian, dalam Bahasa Inggris, bentuk jamak dari ekspresi penuh curriculum vitae adalah jarang digunakan; bentuk jamak dari curriculum itu sendiri biasanya ditulis sebagai "curriculums",[1] agak daripada tradisional curricula.  

Hal-Hal apa saja yang dicantumkan dalam CV/ Riwayat Hidup
1. Contact Detail
Sangat penting untuk memberikan informasi  terbaru  mengenai alamat rumah , nomor telepon, dan alamat email Anda  (bila ada) untuk  memudahkan pengusaha/ penyedia kerja untuk menghubungi  Anda .

2. Pengalaman  Kerja
Pastikan untuk menyertakan pekerjaan yang relevan dengan posisi yang Anda lamar . Jika Anda belum punya banyak pengalaman yang relevan , maka Anda mungkin perlu memasukkan sebagian  pengalaman kerja  Anda (tidak perlu seluruhnya ,maksimal  4), pilihlah pengalaman kerja dengan periode terlama dan/atau pengalaman kerja pada posisi yang menjanjikan (contoh: apabila Anda memiliki pengalaman sebagai pemotong daging dan pekerja administrasi , maka cantumkan pengalaman sebagai pekerja administrasi).

3. Pendidikan dan kualifikasi
Pendidikan dan kualifikasi mungkin tidak secara langsung berhubungan dengan pekerjaan yang Anda lamar , tapi hal tersebut masih memegang hal penting  untuk dilihat oleh penyedia kerja .
4. Keterampilan dan kelebihan
Menonjolkan keterampilan dan kelebihan diri  merupakan hal yag sangat penting ketika menulis CV . Kelebihan diri  adalah sesuatu hal alami yang Anda miliki atau karena Anda terbiasa melakukannya(missal: tepat waktu, Jujur, pekerja keras dan lain-lain) . Keterampilan adalah sesuatu yang Anda memperoleh melalui  pendidikan dan pengalaman . Pastikan untuk menunjukkan bagaimana keterampilan dan kelebihan yang Anda miliki membantu Anda dalam pekerjaan .

5. kepribadian Anda
    Kepribadian Anda benar-benar penting di dalam menulis CV,

6. Sebuah format sederhana yang baik
    Gunakan font (ukuran huruf) dan jenis huruf yang sewajarnya dan tidak berlebihan.

7. Ejaan dan tanda baca yang baik
    Gunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar serta tanda baca yang tepat.
    Tidak perlu menggunakan tanda seru, tanda Tanya, dan tanda-tanda yang tidak wajar.

8. Referensi (tersedia atas permintaan)
    Referensi maksudnya adalah orang lain yang penyedia kerja dapat hubungi untuk meminta pendapat  
    penilaian tentang  Anda. Tidak selalu diperlukan dalam CV,
Curriculum Vitae

Data Pribadi
Nama                                                             : Muhammad Zahrul Alam
Tempat, Tanggal lahir                                   :  Surabaya, 1 Juli 1989;
Agama                                                           : Islam;
Alamat rumah                                                 Alamat                                                           : Purwodadi Grobogan Jawatengah
Nomer telepon                                               : +628157761277
Email                                                              : rajahari@gmail.com

Riwayat Pendidikan
Ø  Pendidikan Formal:
2007 sampai dengan 2011      :  IAIN Jogja IPK 3,7
·         2003 sampai dengan 2007      :   SMA Negeri Purwodadi;
·         2000 sampai dengan 2003      :   SLTP Negeri  Purwodadi;
·         1997 sampai dengan 2000      :   SD Negeri Purwodadi ;

Pendidikan Non Formal:

· 2011 : Balatker Keahlian Komputer di Grobogan
· 2005 : Pelatihan kepemimpinan Di Learning Of Leadership VOA Jakarta

Pengalaman Organisasi

· 2005 sampai dengan 2006 : Ketua Karangtaruna Desa Purwodadi
 
· 2002 sampai dengan 2003 : Ketua OSIS di SMA Negri Purwodadi

Keahlian Tambahan
Keahlian Komputer ( MS Word, Ms Excel, Ms Powerpoint )
Keahlian Bahasa Inggris Listening, speaking, writing


         Demikian Curriculum Vitae yang dapat saya sampaikan. Untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.                                                                                                       Hormat saya,




                                                                                                        Muhammad Zahrul Alam






                                                2.SURAT MENYURAT



      A. Pengertian Surat Menyurat
        Buku Dasar-Dasar Kesekretariatan dan Kearsipan, mengemukakan :
           Surat merupakan alat komunikasi tertulis yang efektif, sebagai bahan dokumentasi penting yang sewaktu-waktu dapat dijadikan bahan bukti tertulis. (Drs. E. Martono, 1985). 
Selanjutnya dalam buku Manajemen Sekretaris :
Surat adalah komunikasi tertulis yang berasal dari satu pihak dan ditujukan kepada pihak lain untuk menyampaikan warta atau pesan dengan menggunakan kata-kata yang bersifat umum dan jelas, dapat dimengerti maksud dan tujuannya serta tepat sasaran (Drs. Saiman, M.Si, 2002).
Secara umum surat adalah suatu sarana untuk menyampaikan informasi atau pernyataan secara tertulis kepada pihak lain baik atas nama pribadi (sendiri) ataupun karena kedinasan.
Surat juga merupakan wakil resmi dari yang mengirim untuk membicarakan masalah yang dihadapi. Secara singkat dapat diketemukan bahwa surat adalah alat komunikasi penting dalam tata kerja tata usaha.
Apabila terjadi hubungan surat menyurat secara terus menerus dan berkesinambungan, maka kegiatan ini disebut surat menyurat atau lazimnya korespondensi. 
  Jenis –jenis surat

Surat Pribadi

Surat pribadi merupakan surat yang biasa dibuat dan digunakan untuk kepentingan pribadi/personal. Biasanya penggunaan dari surat pribadi ini hanya sebatas teman dan keluarga saja. Surat pribadi yang banyak digunakan di masyarakat biasanya memiliki ciri-ciri sebagai berikut :
  1. Dihilangkannya penggunaan kop surat, yang biasanya berisi nama dan identitas kantor,
  2. Nomor surat juga dihilangkan, karena memang tidak ada system arsip pada jenis surat pribadi ini,
  3. Penggunaan salam pembuka dan penutup yang bervariasi, bisa menggunakan salam keagamaan, bisa juga menggunakan salam berupa selamat pagi, siang atau jenis salam-salam yang lain,
  4. Bahasa yang digunakan juga bebas, terserah dari yang membuat surat pribadi tersebut, biasanya kaidah tata penulisan bahasa baku agak di kesampingkan,
  5. Tidak ada format surat yang bisa mengikat jenis surat pribadi ini. Intinya, dengan menggunakan format apapun boleh.

Surat Resmi

Surat resmi adalah surat yang dibuat dan gunakan secara resmi dalam berbagai macam keperluan dan kepentingan, seperti kepentingan keluarga, kepentingan dinas, kepentingan organisasi, dan beberapa kepentingan lainnya. Contoh penggunaan dari surat resmi ini adalah surat undangan, surat penberitahuan, surat edaran, dan jenis-jenis surat yang lainnya. Surat resmi yang paling banyak digunakan memiliki cirri-ciri sebagai berikut:
  1. Jika organisasi yang membuat dan mengedarkan, sudah menggunakan kop surat yang berisi nama organisasi dan alamat lengkap,
  2. Menggunakan 3 item pokok dalamformat surat, yaitu nomor surat, perihal surat dan banyaknya lampiran yang digunakan,
  3. Salam pembuka dan penutup digunakan secara formal dan lazim pada awal dan akhir surat,
  4. Bahasa yang digunakan juga sudah menggunakan bahasa resmi yang menggunakan ejaan yang disempurnnakan dalam kaidah bahasa Indonesia,
  5. Jika yang mengeluarkan adalah instansi atau organisasi, maka digunakan cap atau stempel untuk menegaskan pengesahan surat tersebut
  6. Format dalam penggunaan surat resmi juga ada, jadi harus dibuat sesuai dengan format yang sudah dibakukan.

Bagian-bagian surat resmi dapat digambarkan pada penjelasan berikut ini :

  1. Kop surat / kepala surat, merupakan identitas awal dari sebuah surat. Supaya bisa berfungsi sesuai dengan perannya, maka sebuah kop surat harus berisi beberapa hal, yaitu nama lembaga/instansi/kantor yang proses penulisannya harus dicetak dengan huruf besar/capslock, alamat lembaga/instansi/kantor yang biasanya ditulis menggunakan kombinasi antara huruf besar/capslock dengan huruf kecil dan logo lembaga/instansi/kantor yang biasanya diletakan dibagian sebelah kanan.
  2. Nomor surat atau biasa disingkat dengan no. surat, berisi nomor urut surat yang dikeluarkan oleh lembaga/instansi/kantor. Dengan mengggunakan nomor surat, proses arsip juga akan lebih mudah untuk dikerjakan.
  3. Lampiran atau disingkat dengan lamp, berisi lembaran-lembaran pengikut yang diikutkan dalam surat. Lampiran tersebut berfungsi sebagai penguat atau penyerta dari surat yang hendak dikirim.
  4. Hal, merupakan bagian dari surat yang didalamnya berisi garis besar bahasan surat yang hendak dikirim.
  5. Waktu surat atau lebih dikenal dengan sebutan tanggal surat (biasanya penulisan tanggal surat berada di sebelah kanan segaris atau sejajar dengan nomor surat)
  6. Bagian alamat yang dituju, usahakan tidak menggunakan kata kepada, tetapi langsung ke alamat lengkapnya
  7. Bagian Pembuka atau lebih dikenal dengan istilah salam pembuka dan pada proses penulisannya diakhiri tanda koma sebelum masuk ke bagian selanjutnya.
  8. Bagian inti atau sering disebut dengan isi surat. Isi surat inilah yang nantinya akan disampaikan kepada orang/instansi/kantor yang dituju. Dalam bagian isi surat, biasanya ada beberapa uraian mengenai hari/tanggal, waktu, tempat pelaksanaan, jenis ada dan lain sebagainya. Bagian-bagian tersebut ditulis menggunakan huruf kecil semua, kecuali huruf pertama setelah titik yang ditulis menggunakan huruf kapital sesuai dengan EYD yang masih berlaku.
  9. Bagian penutup surat. Bagian penutup surat ini beberisi beberapa hal, yaitu diawali dengan salam penutup yang bisa ditulis menggunakan konsep agama atau waktu, jabatan dari instansi atau kantor yang mengeluarkan dan terakhir dibubuhi dengan tanda tangan dan nama terang yang mengeluarkan tanda tangan.

Surat niaga

Surat niaga atau surat dagang, merupakan surat resmi yang biasa digunakan untuk keperluan niaga atau berdagang, yang biasanya dikeluarkan oleh sebuah industry/pabrik atau usaha jasa. Surat niaga harus dibuat sebaik mungkin dengan menggunakan kalimat yang baku dan formal, karena surat niaga ini bisa sangat berguna untuk membangun hubungan dengan pihak luar.
Jenis-jenis surat yang masuk kedalam kategori surat niaga diantaranya adalah surat jual beli, surat perdagangan, kwitansi, surat penawaran dan surat penagihan.

Surat dinas

Surat dinas merupakan surat resmi yang diterbitkan oleh kantor dalam urusan dinas, misalnya kunjungan dinas secara lokal maupun luar kota. Dengan menggunakan surat dinas, agenda kegiatan juga akan terkontrol dengan baik dan bisa diarsipkan dengan baik pula. Berbagai macam catatan kegiatan bisa disimpan dengan baik. Surat dinas memiliki ciri-ciri yang sama persis dengan surat dinas.

Surat Lamaran Pekerjaan

Surat Lamaran Pekerjaan merupakan surat yang dibuat dan digunakan untuk melamar sebuah pekerjaan, baik pekerjaan dikantor, pabrik, pertokoan, perusahaan atau instansi-instansi tertentu. Surat Lamaran Pekerjaan ini juga masuknya kedalam surat resmi dan juga surat dinas, jadi harus menggunakan format yang formal.
Adapun format dan bagian-bagian dari Surat Lamaran Pekerjaan sama dengan surat resmi, jadi bagi anda yang hendak membuatnya bisa melihat kembali format surat resmi pada bagian artikel diatas.
Cukup sekian posting mengenai jenis-jenis surat ini. Semoga apa yang contohsuratformal.com sampaikan bisa bermanfaat untuk anda semuanya. Jika tidak keberatan, silahkan tinggalkan komentar dibawah. Terima kasih dan salam sukses untuk anda.

    Contoh
 Contoh surat lamaran pekerjaan yang bersumber dari informasi teman, saudara atau relasi :
Denpasar, 26 Juni 2009
Yth. Manager Personalia Grand Hyatt Hotel
Jalan M.H. Thamrin Kav 2 – 4
Jakarta Pusat
Hal : Permohonan Kerja sebagai Junior Secretary
Dengan hormat,
Berdasarkan inforamsi yang saya terima dari salah seorang teman, bahwa di Grand Hyatt Hotel sedang membutuhkan beberapa tenaga kerja untuk beberapa bagian. Oleh karena itu saya sangat tertarik dan bermaksud mengajukan permohoan kerja sebagai Junior Secretary.
Adapun kualifikasi tentang diri saya adalah sebagai berikut :
Nama : PRIYANKA HANUM VIACENZA
Tempat dan tanggal lahir : Denpasar, 26 Juni 1980
Alamat : Jalan Untung Suropati No. 13 RT. 018 RW. 05,
Bandulu Denpasar, Bali 23463 Telepon : 543980
Pendidikan Terakhir : Diploma II Sekretaris, LP3I Denpasar
Sebagai bahan informasi Bapak, bahwa saya telah menguasai bahasa Inggris, baik oral maupun written dan menguasai satu bahasa asing lainnya yakni bahasa Spanyol dan menguasai pengoperasian komputer Windows 2007, excel dan power point serta pernah magang kerja selama 6 ( enam ) bulan di Nusa Dua Beach sebagai junior secretary.
Bersama surat permohonan kerja ini, saya lampirkan berkas–berkas yang bersesuaian dengan posisi yang saya lamar sebagai bahan pertimbangan Bapak.
Saya sangat mengharap kabar baik selanjutnya dari perusahaan Bapak dan bila perlu saya siap untuk ditest dan diwawancara, terima kasih.









Tidak ada komentar:

Posting Komentar